Kabar gembira buat kamu yang sedang mencari beasiswa. Beasiswa Djarum Plus 2016 telah dibuka. Beassiswa ini sudah menjadi beasiswa yang bergensi di mahasiswa baik S1 maupun D4. Jika kamu tertarik untuk mendapatkan beasiswa ini, Kamu bisa baca info dibawah ini:
|
Ilustrasi Beasiswa Djarum Plus 2016 Sumber : www.djarumbeasiswaplus.org |
Beasiswa ini dapat di ikuti oleh mahasiswa S1 atau D4 di perguruan tinggi seluruh disiplin Ilmu baik itu teknik, ilmu pendidikan, kedokteran, bisnis dan lain-lain. selain dana besiswa, penerima beasiswa ini dapat pelatihan atau training soft skill gratis seperti Nasional building, Character building, leadership development, copetition challeges, community empowerment, serta international exposure.
Pelatihan tersebut bertujuan mnyerasikan akademik yang diperoleh di kampus dan kecapakan hidup sehingga mahasiswa dapat mencapai kematangan intelegensia dan emotional.
Adapun persyaratannya sebagai berikut:
1. Sedang menempuh pendidikan tingkat S1 atau D4 dari perguruan tinggi semester IV dari semua disiplin Ilmu.
2. IPK minimum 3.00 pada semester III
3. dapat mempertahan IPK 3.00 hingga semester IV
4. Aktif mengikuti organisasi baik dalam maupun luar kampus
5. Tidak sedang menerima beasiswa dari pihak lain
6. mengisi Form online Di web
www.djarumbeasiswaplus.org
Administrasi:
1. PDF Form pendaftaran online
2. Satu lembar foto 4 x 6 berwarna memakai jas almamater
3. Foto copy kartu mahasiswa
4. Transkrip nilai sampai semester III yang sudah dilegalisir oleh yang berwenang
5. Surat keterangan aktif berorganisasi / foto copy sertifikat kegiatan yang diikuti / foto copy sertifikat prestasi
6. Surat keterangan dari kampus (Rektor / fakultas) yang menyatakan tidak menerima beasiswa dari pihak lain.
Pendaftaran:
Pendaftaran di buka mulai tanggal 11 April 2016-27 Mei 2016
www.djarumbeasiswaplus.org
Anda bisa mengecek perguruan tinggi yang ikut dalam program beasiswa Djarum Plus 2016
disini sembari melengkapi dokumen yang dibutuhkannya.
Jadwal Penting:
Seleksi Administrasi : 28 Mei - 5 Juni 2016
Tes tertulis : 6 Juni 2016 - 4 September 2016
Verifikasi : 5 September 2016 - 11 September 2016
Pengumuman hasil : 12 September 2016
======================================================================